Latihan Kepemimpinan FIA Unitomo: Membentuk Generasi Pemimpin Unggul dan Berintegritas


Sabtu (2/11) Fakultas Ilmu Administrasi (FIA) Unitomo menyelenggarakan Latihan Kepemimpinan Mahasiswa 2023 yang diselenggarakan di Pondok Claket Indah, Mojokerto, 2-3 Desember 2023. Kegiatan ini menjadi momentum berharga bagi seluruh mahasiswa semester 1 untuk mengembangkan diri lebih baik lagi. Dengan tema "Mahasiswa yang Unggul dalam Menghadapi Tantangan Dunia Nyata," acara ini tidak sekadar menjadi rutinitas, melainkan peluang berharga untuk mengembangkan jiwa pemimpin yang mandiri dan bertanggung jawab. Partisipasi seluruh mahasiswa FIA diharapkan akan menciptakan generasi mahasiswa yang tidak hanya berkualitas akademis, tetapi juga siap menghadapi tantangan dunia kerja dengan sikap pemimpin yang adil dan menjadi panutan.

Materi yang disampaikan oleh pemateri berpengalaman seperti Hendrik Rara Lunggi, Presiden BEM Unitomo, memberikan wawasan mendalam tentang kepemimpinan yang relevan dan aplikatif. Mas. Krisna S.Ap, Mantan Presiden BEM FIA 2016, membawa tema teknis debat dan publik speaking untuk melatih mahasiswa menjadi komunikator yang handal. Dengan kehadiran Bapak Gunawan dari TNI AL, membahas materi problem solving, latihan kepemimpinan ini dirancang secara komprehensif untuk membekali mahasiswa dengan keterampilan yang tidak hanya dibutuhkan dalam dunia akademis, tetapi juga dalam menghadapi permasalahan dunia nyata.

Acara dibuka oleh Wakil Dekan II FIA, Dra. Damajanti Sri Lestari, MM., menandakan komitmen FIA Unitomo dalam menciptakan lingkungan pendidikan yang holistik. Melalui latihan ini, diharapkan mahasiswa tidak hanya mampu menyelesaikan tugas-tugas akademis, tetapi juga memiliki keterampilan soft skills yang memadai. Sebagai hasilnya, diharapkan mahasiswa FIA Unitomo akan muncul sebagai sosok yang unggul dan dapat menjawab tantangan dunia nyata dengan penuh percaya diri dan keberanian.