Prof. Redi Panuju Berperan Sebagai Penguji pada Ujian Terbuka Doktor di Universitas Jember


Selasa (24/1/2024) Prof. Dr. Redi Panuju, M.Si turut serta sebagai anggota Tim Penguji pada ujian terbuka Program Studi Doktor (S3) Ilmu Sosial dan Ilmu Politik di Universitas Jember. Kehadiran Prof. Redi Panuju ini sebagai tanggung jawab sebagai seorang akademisi yang berdedikasi pada pengembangan ilmu pengetahuan.

Pada kesempatan ini, Prof. Redi Panuju mendapatkan tugas sebagai penguji luar untuk ujian terbuka Drs. Abdul Choliq, M.I.Kom.,  dalam mempertahankan disertasinya yang berjudul "Strategi Bersaing Jawa Pos Radar Jember di Era Disrupsi Digital."

Partisipasi Prof. Dr. Redi Panuju sebagai penguji luar pada ujian terbuka doktor di Universitas Jember menjadi bukti konkret dari komitmen Universitas Jember dalam meningkatkan kualitas akademis. Dengan melibatkan tokoh akademis dan praktisi bidang ilmu komunikasi dari luar, sebagai bagian dari meningkatkan reputasi lembaga juga.