LSP Unitomo Gelar Seminar Tingkatkan Kualitas Tata Kelola Sertifikat Kompetensi


Kamis (03/05), Lembaga Sertifilasi Profesi (LSP) Universitas Dr. Soetomo (Unitomo) menggelar seminar bertemakan "Peningkatan Kualitas Tata Kelola LSP Universitas Dr. Soetomo". Bertempat di Auditorium RM Soemantri, kegiatan ini dibuka Rektor Unitomo, Bachrul Amiq. "Di era Masyarakat Ekonomi Asean (MEA)sekarang, tenaga kerja memiliki tantangan yang sangat tinggi, oleh sebab itu lulusan Unitomo ini memang sudah wajib dibekali sertifikat profesi sesuai kompetensi. Hal ini agar lulusan Unitomo siap menghadapi tantangan di era MEA ini", Ujarnya saat memberikan sambutan.

Kegiatan yang diikuti sekitar 100 peserta dari asesor Unitomo ini menghadirkan Ketua Komisi Sertifikasi Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP), Asrizal Tatang. Dalam paparannya, Asrizal mengatakan perkembangan dunia kerja semakin global. "Persaingan global menjadikan kita harus bekerja keras dalam meningkatkan kompetensi, agar kompetensi kita diakui maka BNSP mengeluarkan sertifikat. Jadi dengan sertifikat tersebut menjadikan poin tersendiri bagi mereka yang siap bersaing di dunia kerja yang ranahnya global", ungkapnya.

Asrizal menambahkan, Unitomo telah mempersiapkan lulusan agar siap bersaing di dunia kerja dengan mendirikan LSP. "Saya sangat memgapresiasi Unitomo mengawali dalam mendirikan LSP, ini sebagai inisiasi lembaga pendidikan dalam rangka menguatkan daya saing tenaga kerja. Hal ini menjadikan mahasiswa yang akan lulus akan dimudahkan dalam bersaing di dunia kerja", imbuhnya.

Sementara itu, Direktur LSP Unitomo, Safrin Zuraida mengatakan kampus kebangsaan dan kerakyatan ini telah mensertifikasi lebih dari 3000 mahasiswa yang dipersiapkan dalam persaingan global di dunia kerja. "Kita membekali mahasiswa dengan sertifikat kompetensi yang sudah diakui oleh BNSP. Hal ini akan mengurangi resiko mahasiswa kalah bersaing di era global dalam mencari pekerjaan", pungkasnya. (JAY/WILD)