Ujian Terbuka Program Doktor Manajemen Marsma TNI Abdur Rachman Alkaf

Surabaya, 9 September 2024 – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Dr. Soetomo (FEB Unitomo) menggelar ujian terbuka promosi doktor bagi Marsma TNI Abdur Rachman Alkaf, SE., MM., Ph.D., CHRP, dari angkatan ke-4 (Genap 2021/2022). Acara ini menjadi salah satu momen penting dalam dunia akademik dan militer, khususnya dalam bidang ilmu manajemen.

FEB Unitomo Sambut Kunjungan Perwakilan Mahasiswa dari Tiongkok

Surabaya, 3 September 2024 – Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Dr. Soetomo (FEB Unitomo) kembali menerima kunjungan istimewa dari delegasi Tiongkok. Kunjungan ini dipimpin oleh Yu Baoqing, yang akrab disapa Summer, seorang karyawan dari perusahaan PT IED, bersama dengan sejumlah mahasiswa Tiongkok. Kunjungan ini berlangsung selama dua hari, dimulai sejak kemarin hingga hari ini, dan menjadi kesempatan berharga untuk memperkuat hubungan antara Unitomo dengan lembaga pendidikan di Tiongkok yang sudah memiliki Nota Kesepahaman (MoU).

OSFAK FEB Unitomo 2024: Membangun Karakter Gen Z Berentrepreneur di Era Digital

Surabaya, 3 September 2024 - Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Dr. Soetomo (FEB Unitomo) menggelar kegiatan OSFAK NAWASENA 2024 yang bertemakan "Membangun Karakter Gen Z Berentepreneur di Era Digital". Acara ini berlangsung di Ruangan H 408 dan dihadiri oleh sejumlah undangan, termasuk Dekan FEB Unitomo, Prof. Dr. Dra. Hj. Sukesi, MM, Wakil Dekan 1 Dr. Bambang Raditya, SE., MM, Wakil Dekan 2 Jajuk Suprijati, SE., MM, serta Kaprodi Manajemen, Kaprodi Ekonomi Pembangunan, Kaprodi Akuntansi, dan Dosen Pembimbing Akademik (DPAM).

BEM FEB dan Panitia OSFAK Gelar Pra OSFAK bagi Mahasiswa Baru FEB Unitomo

Surabaya, 30 Agustus 2024 - Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Dr Soetomo (BEM FEB Unitomo) bersama Panitia OSFAK menyelenggarakan kegiatan Pra OSFAK yang ditujukan bagi mahasiswa baru angkatan 2024. Kegiatan ini berlangsung dengan dihadiri oleh 101 mahasiswa baru FEB dan bertujuan untuk memberikan pengarahan serta persiapan sebelum mereka mengikuti OSFAK yang sesungguhnya pada tanggal 3 September 2024. Kegiatan berlangsung Gedung H 408.

Aksi Teatrikal Perobekan Bendera di Hotel Yamato: Bangkitkan Semangat Nasionalisme Mahasiswa Baru Unitomo

Sebagai bagian dari rangkaian kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) 2024, Universitas Dr. Soetomo (Unitomo) kembali menggelar aksi teatrikal perobekan bendera di Hotel Yamato. Acara ini bertujuan untuk menanamkan semangat nasionalisme dan cinta tanah air kepada para mahasiswa baru, sekaligus mengenang peristiwa heroik yang terjadi di Surabaya pada September 1945.

Mahasiswa Unitomo Digembleng Wawasan Kebangsaan di Koarmada II

Kamis (29/8), Komando Armada (Koarmada) II TNI AL, menjadi pusat penggemblengan ratusan mahasiswa baru Universitas Dr. Soetomo (Unitomo) Surabaya angkatan 2024. Para mahasiswa ini, mengikuti Training Activity di Dermaga Madura Markas Koarmada II Ujung, Kota Surabaya, Jawa Timur. Wakil Rektor III Unitomo Surabaya, Sucipto mengatakan, pembekalan ini memiliki tujuan meningkatkan wawasan kebangsaan, cinta tanah air dan bela negara bagi para mahasiswa, guna mewujudkan cita-cita Nasional.