Selamat! Prodi Teknik Geomatika Terakreditasi Baik


Akhirnya setelah melalui proses 3  akreditasi di Lembaga Akreditasi Mandiri (LAM Teknik), Prodi Teknik Geomatika dinyatakan terakreditasi dengan nilai baik. Prodi yang didirikan tahun 2019 ini mendapatkan akreditasi untuk pertama kalinya dan baru akan meluluskan mahasiswa angkatan pertama nanti pada tahun 2023. Akreditasi tersebut berlaku hingga tahun 2027.

Prodi Teknik Geomatika adalah prodi yang paling aktif di Unitomo. Berbagai kegiatan pembinaan mahasiswa, baik hard skills maupun soft skills, sering diadakan untuk menggembleng mahasiswa menjadi pribadi yang memiliki pengetahuan, keterampilan, dan perilaku yang baik. Mahasiswa Prodi Teknik Geomatika juga sering dilibatkan pada berbagai penelitian dan proyek survey dan pengukuran, agar mereka tidak hanya mendapatkan pengetahuan di bangku kuliah, tetapi juga pengalaman dan keterampilan di lapangan. Sehingga nantinya saat lulus, mereka tidak canggung dan siap untuk bekerja.

Selamat dan Semangat untuk Prodi Teknik Geomatika untuk terus meningkatkan diri dan menghasilkan alumni yang kompeten dan siap bekerja.