Praktikum Lapang Mata Kuliah Limnologi


     

Sabtu, 17 Desember 2022, mahasiswa Program Studi Budidaya Perairan dan Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan melakukan praktikum lapang untuk mata kuliah Limnologi dan Pengendalian Pencemaran Perairan di Waduk Sumur Welut, Kelurahan Sumur Welut, Kec. Laka Santri, Surabaya. Kegiatan praktikum ini didampingi oleh Ir. Sri Oetami Madyowati, M.Kes sebagai pengampu mata kuliah Limnologi, Ir. Maria Agustini, MSi dan Gilang Rusrita Aida, S.Pi, M.Si sebagai dosen pengampu mata kuliah Pengendalian Pencemaran Perairan.

Kegiatan ini sangat disambut baik oleh Pak Tolib sebagai Ketua RW mengingat kegiatan ini cukup rutin dan sempat terhenti karena adanya pandemic covid-19. Sebelum melakukan kegiatan praktikum lapang, Pak Tolib memberikan informasi terkait dengan asal mula waduk sumur welut atau disebut waduk “ceper” ini dimana waduk ini memang awalnya digunakan untuk memandikan hewan ternak warga setempat sehingga waduk ini tidak terlalu dalam. Sumber air waduk “ceper” ini berasal dari sumber mata air yang lokasinya tidak terlalu jauh sehingga waduk ceper ini selalu terisi dengan air.


     

Selesai pengarahan dari Pak Tolib, mahasiswa Prodi Budidaya Perairan dan Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan dibagi menjadi 4 kelompok untuk melakukan sampling parameter kualitas air perairan tawar yang terdiri dari parameter fisika, kimia dan biologi. Parameter fisika dan kimia dilakukan analisis di lapang dan parameter biologi yang sebelumnya diawetkan di lapang, analisisnya dilakukan di Laboratorium Fakultas Pertanian pada hari Selasa, 20 Desember 2022.