Tingkatkan Kepedulian Terhadap Sesama, Himatepa Unitomo Gelar Sahur On The Road


Minggu (03/06), Himpunan Mahasiswa Teknologi Pangan Fakultas Pertanian Universitas Dr. Soetomo (Himatepa FP Unitomo) dan Ikatan Alumni Teknologi Pangan (ATOM) Unitomo menggelar Sahur On The Road. Kusayiri, Dekan FP mengatakan kegiatan ini dilakukan untuk menumbuhkan rasa kekeluargaan antar sesama di bulan Ramadhan. "Bukan hanya sekedar memberi, kami berbagi dengan sesama untuk memberikan makan sahur agar kita mampu memiliki rasa kepedulian yang tinggi terhadap sesama", ujarnya saat memberi sambutan ketika rombongan akan berangkat.

Kegiatan yang dilakukan disepanjang jalan kampus Unitomo hingga Tugu Pahlawan ini membagikan sebanyak 1439 nasi bungkus. Ditemui disela kegiatan, Ahmad Habibi, Ketua Himatepa mengatakan banyaknya nasi yang dibagikan sesuai dengan Ramadhan tahun ini 1439 H. "Semua produksi nasi kami sendiri yang membuat, dengan berbekal pengetahuan akan pangan kami memberikan nasi bungkus yang tentunya sangat layak untuk dikonsumsi saat sahur", ungkapnya.

Sementara itu, Suyanto, Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan mengungkapkan kegiatan ini sangat memberikan dampak yang positif untuk membangun rasa kepedulian yang tinggi. "Bahkan rombongan sahur on the road ini menyempatkan untuk berbagi kepada korban  bencana Kebakaran di Keputih Sukolilo", pungkasnya. (*)